Monday, June 12, 2017

Selembar Surat Inspiratif Kepala Sekolah Dasar Di Bantul Menjadi Viral Di Medsos

Posted by   on

Selembar Surat Inspiratif  Kepala Sekolah Dasar Di Bantul Menjadi Viral Di Medsos

Membaca berita yang di lansir oleh IDN Times tgl 10 Juni 2017 sangat menarik sekali,yaitu tentang Selembar Surat Inspiratif Kepala Sekolah Dasar Di Bantul Menjadi Viral Di Medsos.

Surat dari kepala Sekolah Dasar Mutiara Persada Bantul untuk para orang tua murid ini beredar di banyak media sosial dan ramai menjadi perbincangan.Surat yang bertanggal 9 Juni 2017 yang di tujukan kepada orang tua murid kelas 6 itu sangat berbeda dan jarang terjadi karena Surat kepala sekolah yang bernama Pak Suwarsana itu sangat inspiratif dan mengingatkan pada orang tua bahwa para anak - anak itu mempunyai kelebihan dan keistimewaan masing - masing.

Surat yang di edarkan setelah ujian itu tentunya sangat menharukan dan membuat para orang tua murid menjadi sadar bahwa tidak harus anak - anak itu mempunyai nilai yang tinggi di semua bidang pelajaran karena tiap anak secara lahiriah dan alamiah nya mempunyai kelebihan dan bakat masing - masing.Jadi orang tua jangan memaksakan standar yang kaku kepada anak nya tersebut.



Jadi apabila sang anak mendapatkan nilai yang mungkin kurang bagus di salah satu mata pelajaran jangan mematahkan semangat nya karena ada sisi lain dari anak - anak itu yg bisa di gali dan di kembangkan agar lebih fokus di bidang yang memang bakat nya si anak.Apa pun bakat itu bila di fokuskan akan menghasilkan sesuatu yang luar biasa juga dan berguna bagi masa depan sang anak kelak.Karena keberhasilan seseorang itu bukan di ukur dari seseorang menjadi dokter,insinyur saja atau gelar dan titel2 yang sudah menjadi stigma para orang tua umum nya di Indonesia.Banyak orang yang juga bisa sukses di bidang di luar paradigma yang sudah umum itu.

Dan surat dari Kepala sekolah itu memang sangat membuat orang tua murid harus memulai dengan cara berpikir yang baru bahwa pendidikan itu memang sangat penting tapi jangan memaksakan anak - anak untuk menjadi sesuatu yang bukan dari kemampuan dan bakat nya.Semua anak mempunyai bawaan skill alamiah sendiri -sendiri dan Tuhan maha besar tiap ciptaan nya mempunyai kelebihan sendiri - sendiri.Pak Suwarsana M.pd ini baru seorang pendidik yang baik karena pola - pola pikir pendidik yang seperti ini memang harus di budayakan.Biar Indonesia mempunyai generasi - generasi yang kreatif,inovatif dan produktif.

Demikian sekilas tentang Selembar Surat Inspiratif  Kepala Sekolah Dasar Di Bantul Menjadi Viral Di Medsos semoga pendidikan di negara tambah maju dan bisa menciptakan generasi - generasi yang lebih pinter,cerdas dan jenius agar bisa menjadi pilar kemajuan bangsa dan negara.



Baca Juga.......Cara Kulakan Barang Dari China





No comments:
Write comments

Join Our Newsletter